Retropop asal Jakarta Lesstime Rilis Single debutnya "How Do You Feel"

0




Retropop Segar dari Jakarta Timur, Terinspirasi Era Emas Musik DuniaBand pendatang baru asal Jakarta Timur, Lesstime, resmi merilis lagu berjudul “How Do You Feel”, sebuah karya dengan nuansa retropop yang kental akan sentuhan musik rock n roll dan pop dari era 60-an hingga 70-an.

Lesstime dibentuk oleh empat musisi muda yang memiliki kecintaan besar terhadap music klasik :

Aditya Fadillah – Vokal & Gitar Rhythm

Dhafa Fryandana – Vokal & Gitar Lead

Rivaldo – Bass

Firza – Drum

 

Dengan karakter vokal yang khas, permainan gitar melodius, serta ritme yang enerjik, Lesstime menghadirkan perpaduan yang memikat antara nostalgia dan semangat masa kini. Lagu “How Do You Feel” menjadi pembuka dari perjalanan musik mereka menuju perilisan sebuah EP perdana yang saat ini tengah dalam proses produksi.


“How Do You Feel” menyuarakan keresahan emosional dan keinginan untuk dimengerti, dibalut dengan aransemen musik yang catchy dan vibe klasik yang mengingatkan kita pada The Beatles, The Beach Boys, hingga Koes Plus.

Saat ini, Lesstime telah merekam dua lagu orisinal dan berencana merilis EP penuh dalam waktu dekat. Lagu-lagu mereka ditujukan untuk pendengar yang rindu akan warna musik retro yang jujur, hangat, dan membekas. Lesstime berharap karyanya bisa menjangkau lebih banyak telinga melalui pemutaran radio, penampilan langsung, dan platform digital.


Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)